saat iseng-iseng pergi ke perpustakaan, tiba-tiba mataku tertuju pada sebuah cover buku. dalam cover itu tergambarkan sebuah mawar hitam yang indah. ini isinya apa'an ya ? pertanyaan yang terungkap tatkala memandang cover buku itu. setelah sejenak membaca deskripsi kecil di cover belakang buku, ternyata buku itu berisi kumpulan cerita-cerita motivasi. rasanya ada hasrat yang memaksaku untuk membaca isi buku itu. aku buka halaman pertama. mataku tertuju pada 1 judul "MAWAR ITU AKU". mmmm isinya macem apa ya ?
kuputuskan untuk duduk dikursi pembaca dan menikmati cerita yang disuguhkan sambi diiringi alunan musik lembut.
begini ceritanya ...
Di dalam sebuah kelas,seorang guru memerintah muridnya untuk menggambar
sesuatu yang menggambarkan atau mengisahkan tentang diri mereka sendiri
..
satu demi satu murid maju ke depan kelas untuk mempresentasikan,maklum mungkin namanya remaja akan menggambarkan sesuatu yang menyenangkan. tapi semua itu berbeda hingga sampai di seorang siswi ..
dia menggambar setangkai mawar merah yang penuh duri dengan background warna hitam . maksutnya apa'an ya ?
sang guru bertanya apa maksut gambar tersebut ..
dengan lugas siswi itu menjawab
"mawar
itu aku,mawar itu sangat indah,tapi terkadang keindahan itu tercoreng
karena durinya. Namun pernahkan kita berfikir bila pernyataan itu salah, karena justru dengan duri itulah
bunga mawar terlihat semakin indah karena tidak sembarangan orang akan
memetik,takut terkena duri"
Lalu guru bertanya mengapa backgroundny hitam ? kenapa tidak biru atau hijau ?
siswi itu tersenyum manis lalu menjawab "warna
hitam disini saya ibaratkan sebagai sebuah jurang..jadi gambar ini adalah mawar yang tumbuh
di tepi jurang ..kenapa saya memilih itu ? alasannya saya memilih tempat ini adalah saya tidak
mau menjadi bunga yang tumbuh ditaman,karena walaupun berduri orang-orang
tetap bisa melihat dan memetik dengan mudah. tapi saya ingin menjadi bunga
yang tumbuh di tepi jurang, karena tiap orang yang ingin memilikinya
harus rela berkorban bahkan berkorban demi memiliki bunga itu .
mendengar
jawaban itu murid2 serta guru tsb hanya bisa kagum dan memberi tepuk
tangan ..siswi tadi tersenyum dan kembali ke tempat duduknya ..
dialah mawar berduri di tepi jurang :)
terenyuh banget selesai baca cerita itu. tapi sayang banget aku kudu cepat mencari buku yang aku perlukan. hingga tidak sempat mengingat apa judul dari buku itu.
yang jelas, pesan yang terkandung dalam cerita diatas sangat mengena dan perlu diingat dan dilaksanakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar